Amuntai (MA Bustanul Ulum). Naura
Zulfa Luthfia, Siswa Kelas XI D Peminatan Akademik, didampingi Kamad MA
Bustanul Ulum, Hj. Sri Wahyuni menerima penghargaan pemenang pada Kompetisi
Sains Madrasah (KSM) Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Hulu Sungai Utara di Aula
Kemenag HSU, Senin (29/07/24).
Penyerahan penghargaan tersebut
secara langsung diserahkan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Hulu
Sungai Utara, Hj. Nahdiyatul Husna, kegiatan penyerahan penghargaan pemenang
ini juga merupakan rangkaian acara Pelepasan Peserta KSM Kontingen HSU untuk
mengikuti KSM Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2024. Pada kesempatan
tersebut beliau menyerahkan piagam dan piala kepada para pemenang KSM Tingkat
Kabupaten HSU. “HSU berhasil menjadi pengirim peserta pemenang terbanyak di KSM
Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, Pengiriman 40 peserta merupakan hasil
kerjasama bersama dan saya optimis HSU bisa tembus ke nasional”. Ucap Husna.
Sementara itu menurut Naura, dirinya
telah mempersiapkan diri semaksimal mungkin untuk menghadapi lomba KSM tingkat
provinsi ini. “Alhamdulillah segala persiapan dan pemantapan sudah saya lakukan
semaksimal mungkin, mulai dari belajar secara daring melalui aplikasi zoom juga
saya ikut bimbingan secara online, terima kasih kepada guru pembimbing dan juga
pada madrasah yang selalu mensupport saya, semoga saya bisa memberikan yang
terbaik pada KSM Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan ini”. Harapnya.
Terpisah menurut Kamad MA Bustanul Ulum,
sebelum berlomba di tingkat provinsi, Naura yang merupakan Juara 1 KSM Tingkat
Kabupaten HSU Tahun 2024 Bidang Studi Biologi ini juga merupakan Juara 1
Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat Kabupaten Bidang Studi Biologi dan juga
turut berlomba pada OSN tingkat provinsi pada Bulan April kemaren. “Semoga
mendapatkan hasil yang maksimal dan kembali menjadi juara pada KSM Tingkat
Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2024 ini”. Pungkasnya. (Rep/Ft : Adit/Humas
kemenag HSU)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar